60DTK, Gorontalo Utara – Setelah diresmikannya Markas Komando (Mako) beserta Asrama Polres Gorontalo Utara, Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin mengucapkan banyak selamat kepada pihak Polri.
Ucapan selamat itu Indra sampaikan kepada awak media usai mengikuti kegiatan peresmian Mako dan Asrama Polres Gorontalo Utara, Jumat (21/01/2022).
“Pertama saya ucapkan selamat terlebih dahulu, peresmian Mako dan Asrama Polres Gorontalo Utara yang diresmikan langsung oleh Kapolda Gorontalo,” ujar Indra.
Momentum ini juga, tambah Indra, merupakan hari bahagia bagi jajaran Polres Gorontalo Utara, karena tepat hari ini Polres Gorontalo Utara berulang tahun yang kedua.
“Ucapan hari ulang tahun juga kepada Polres Gorontalo Utara, yang hari ini juga ulang tahun kedua, sehingga momentum peresmiannya itu dirayakan dengan hari ulang tahun yang kedua,” jelasnya.
Dengan adanya Markas Komando Polres Gorontalo Utara yang baru ini, Indra berharap stabilitas dan keamanan daerah ini akan lebih maksimal dari yang sebelumnya.
“Stabilitas dan keamanan, dengan kehadiran Mako Polres Gorontalo Utara semakin mantap, dan tentu sebagai daerah perbatasan lintas Sulawesi, tentu tugas Polres Gorontalo Utara tidaklah mudah. Akan tetapi Kapolres beserta jajarannya mampu menangkal semua permasalahan yang sering meresahkan masyarakat, sehingga itu kami pemerintah daerah mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya atas upaya yang sudah dilakukan untuk daerah ini,” tutupnya. (adv)
Pewarta: Usman Dai