60DTK, Gorontalo – Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba meminta Pegawai Negeri Sipil (PNS) Purna Tugas tetap produktif di masa pensiun.
“Purna bakti bukan berarti sudah selesai, tetapi dengan pengalaman tugas sebelumnya bisa menjadi modal kita untuk sukses,” jelas Darda Daraba.
Darda mengatakan masa pensiun adalah hal biasa yang akan terjadi kepada setiap Pegawai Negeri Sipil. Akan tetapi kata dia, ada juga yang belum siap menghadapi masa ini.
Darda menilai purna bakti bukan akhir dari segalanya, melainkan ia meminta peluang ini untuk menjadi lebih baik. Sebab pengalaman kediklatan bisa bermanfaat untuk bersosialisasi dengan masyarakat.
“Karier kita jangan hanya sampai di sini. Jangan berkecil hati bahwa purna bakti itu bukan hal yang harus kita takuti, tetapi ini menjadi peluang bagi kita semua,” ungkap Darda.
Sejalan dengan hal ini, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo Zukri Suratinojo mengungkapkan, Pegawai Negeri Sipil yang akan memasuki purna bakti Periode Mei 2022 – Desember 2023 sebanyak 168 orang.
Sebelum memasuki purna tugas, Pegawai Negeri Sipil akan menerima pembekalan terkait dengan tabungan hari tua, termasuk gambaran langsung bagaimana cara berwirausaha sesuai keahlian masing-masing.
Dengan pembekalan ini, Zukri berharap Pegawai Negeri Sipil yang purna tugas bisa lebih mempersiapkan diri memasuki masa pensiun.
“Untuk itu kami sengaja mengundang narasumber yang berasal dari pensiunan PNS yang biasa-biasa saja, tetapi sukses setelah pensiun,” imbuh Zukri. (ksm/rls)