Tegas, Dekot Minta Drainase di Jalan Panjaitan Segera Dibersihkan dan Dikerjakan

Kondisi drainase di sepanjang Jalan Nani Wartabone Kota Gorontalo. (Foto: Andi 60dtk)

60DTK, Kota Gorontalo – DPRD Kota Gorontalo secara tegas meminta pemerintah daerah melalui dinas terkait agar secepatnya membersihkan dan mengerjakan drainase yang ada di sepanjang Jalan Nani Wartabone (eks jalan Panjaitan).

Sebabnya, sejak digali oleh pelaksana proyek pada beberapa bulan lalu, drainase ini belum kunjung dikerjakan lagi hingga saat ini. Di sisi lain, drainase tersebut juga sudah menampung air yang begitu kotor dan mulai berbau tidak sedap.

Bacaan Lainnya

Selain bisa mengganggu aktivitas para pengguna jalan, hal yang lebih dikhawatirkan DPRD Kota Gorontalo adalah drainase tersebut akan menjadi sarang nyamuk dan menimbulkan penyakit bagi warga setempat.

“Minggu lalu itu Komisi C DPRD Kota Gorontalo sudah melakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Dinas PUPR terkait dengan proyek pekerjaan peningkatan Jalan Nani Wartabone ini,” aku Wakil Ketua Komisi C, Ariston Tilameo, Selasa (9/08/2022).

“Salah satu yang kita bahas dalam rapat itu mengenai saluran yang belum tuntas. Oleh pihak PUPR, mereka menjelaskan akan mengalirkan air di saluran itu menggunakan pompa untuk penanggulangan sementara. Itu yang kami minta ke pihak PUPR,” tambah Ariston.

Akan tetapi, kata Ariston, pihaknya menilai hal tersebut belum kunjung dilakukan oleh dinas terkait hingga saat ini. Komisi C DPRD Kota Gorontalo pun masih mencoba menunggu permintaan mereka benar-benar ditindaklanjuti.

“Kemarin itu keluhan masyarakat soal debu karena jalan belum diaspal. Sekarang kan sudah, jadi sudah tidak ada debunya. Masalahnya sekarang di saluran dan kita sudah minta pekerjaan itu segera diselesaikan,” tandasnya. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait