UNBITA didorang jadi Kampus Unggulan Inovasi

UNBITA didorang jadi Kampus Unggulan Inovasi (Utama)
Gedung Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo. Foto: Dok. UNBITA.

60DTK, Gorontalo – Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo didorong menjadi kampus unggulan inovasi melalui hasil-hasil penelitian yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat luas.

Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim menarangkan UNBITA agar menjalin kerjasama dengan berbagai pihak termasuk beberapa universitas di luar negeri.

Bacaan Lainnya
UNBITA didorang jadi Kampus Unggulan Inovasi
Foto bersama Rektor Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo periode 2021-2021, Ellys Rachman (tengah) dengan Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim dan tamu undangan usai pelantikan dan pengambilan sumpah, Sabtu (24/4/2021). Foto: Haris.

Idris menekankan agar kampus tersebut bisa mengikuti dinamika perkembangan global yang berubah dengan cepat. Sehingga kampus ini menjadi perguruan tinggi yang maju dan berkualitas.

“Saya yakin dan percaya ibu rektor bersama para pejabat struktural yang dilantik bisa mewujudkan hal itu, yang terpenting adalah loyalitas dan komitmen bersama dalam mewujudkan Unbita yang maju dan berkualitas,” ujar Idris pada pelantikan dan pengambilan sumpa Rektor UNBITA Periode 2021 – 2025, Sabtu (24/4/2021).

Rektor UNBITA Periode 2021-2025 yang dilantik pada kesempatan itu adalah DR. Hj. Ellys Rachman, S.Sos, M.Si. Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Ketua Yayasan Bina Taruna Gorontalo, Hj. Sri Nurnaningsi Racham, SH, MH.

“Rektor dan Pejabat Struktural UNBITA yang barusan dilantik merupakan orang-orang yang memiliki kapabilitas dan akseptabel. Terpenting dari pelantikan ini adalah segera melakukan konsolidasi organisasi serta menyusun rencana aksi dan rencana hasil sesuai visi misi Unbita,” pesan Idris. (adv)

Sumber: gorontaloprov.go.id

Pos terkait