Warga diimbau Hati-Hati dalam Berinvestasi

Warga diimbau Hati-Hati dalam Berinvestasi
Ketua Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, Espin Tulie. Foto: Hendra/60dtk.

60DTK, Gorontalo – Investasi ilegal menjadi isu hangat diperbincangkan di tengah-tengah masyarakat Gorontalo. Belum lama ini, isu investasi ilegal juga sempat menghebohkan masyarakat Pohuwato.

Menyikapi hal ini, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo Espin Tuli mengimbau warga untuk berhati-hati dalam berinvestasi.

Bacaan Lainnya
Warga diimbau Hati-Hati dalam Berinvestasi
Ketua Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, Espin Tulie. Foto: Hendra/60dtk.

“Kita bisa berinvestasi, tetapi pastikan dulu apakah tempat investasi ini sudah legal atau dijamin oleh satu lembaga tertentu,” ujar Ketua Komisi II itu.

Espin juga mengingatkan warga untuk tidak terpengaruh dengan iming-imingan keuntungan yang besar. Belum lagi jika modal yang diinvestasikan dipinjam dari perbankan.

“Dalam hal ketertarikan ini, ada namanya marketing. Jangan sampai kita mudah terpengaruh, karena akhirnya diri kita sendiri atau keluarga yang akan rugi,” tukas Espin. (hnd)

Pos terkait