Cek Jembatan Putus di Bongomeme, Roni: Segera Kami Tangani

Sekda Kabupaten Gorontalo, Roni Sampir (kanan), saat meninjau jembatan putus di Kecamatan Bongomeme, Sabtu (1/04/2023). (Foto: Istimewa)

60DTK, Kabupaten Gorontalo – Hujan dengan intensitas tinggi yang terus melanda wilayah Kabupaten Gorontalo dalam beberapa waktu terakhir mengakibatkan jembatan penghubung dua desa di Kecamatan Bongomeme putus.

Berdasarkan informasi warga sekitar, jembatan penghubung antara Desa Huntulohulawa dan Desa Upomela tersebut putus pada Sabtu (01/4/2023) malam, sekitar pukul 19.14 WITA.

Bacaan Lainnya

Setelah mendapat informasi tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo, Roni Sampir langsung mengecek jembatan tersebut usai melaksanakan salat tarawih berjemaah di Masjid Al-Fatah, Kelurahan Hunggaluwa.

“Jembatan ini merupakan akses yang menghubungkan antara Desa Huntulohulawa dan Desa Upomela sebagai akses transportasi masyarakat, maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo segera melakukan penanganan sementara,” aku Roni.

Penanganan sementara yang dimaksud, kata Roni, pemerintah daerah melalui OPD terkait bakal membuat jembatan darurat agar akses transportasi masyarakat Desa Huntulohulawa dan Desa Upomela tetap berjalan normal.

“Saya segera melakukan rapat bersama dengan instansi terkait untuk membahas pembuatan jembatan darurat penghubung dua desa di wilayah tersebut,” ungkapnya.

Terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gorontalo, Udin Pango juga berharap jembatan penghubung ini segera dibuat.

“Kami akan membuat telaah berapa anggaran untuk pembuatan jembatan darurat supaya tidak akan menggangu aktifitas masyarakat di sana,” pungkasnya. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait