60DTK, Gorontalo – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie turut berduka cita atas wafatnya Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Muhammad Hudori pada Minggu (24/10/2021).
Muhammad Hudori diketahui wafat sekitar pukul 22.04 WIB di MRCC Siloamm Hospital Jakarta. Ia menjabat sebagai Sekjen Kemendagri sejak tahun 2020.
“Atas nama gubernur dan pemerintah provinsi, kami menyampaikan duka yang mendalam. Semoga Almarhum diterima di sisi Allah SWT,” ucap Rusli, Senin (25/10/2021).
Almarhum Muhammad Hudori lahir di Pandeglang pada 5 April 1968 dan wafat di usia 53 tahun. Rusli mengaku, ia mengenal almarhum sebagai sosok yang baik dan komunikatif.
“Sebagai kementerian yang bermitra dengan pemerintah daerah, tentu kami mengenal beliau. Almarhum sosok yang baik dan komunikatif ketika ada hal-hal pemerintahan yang harus dibahas bersama,” tukas Rusli.
Dilansir dari Pers Kemendagri, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengungkapkan perasaan bela sungkawa sedalam-dalamnya atas kepergian almarhum.
“Kita merasa kedukaan yang sangat mendalam, merasa kehilangan sosok yang menjadi panutan kita dan selama ini bekerja dengan sangat baik di lingkungan Kemendagri,” ujar Tito usai melaksanakan Sholat Jenazah almarhum. (ksm)