Selalu Kalah, Fans MU Mulai Berkurang.

Foto : Instagram @manchesterunited (Raut muka pelatih, pemain dan official Man United saat laga Derbi Kontra Liverpool dini hari tadi).

60DTK – OLAHRAGA : Derbi pekan ini, di Liga Inggris mempertemukan Liverpool VS Man United telah berakhir, Senin (17/12/2018) dini hari WIB. Pertandingan ini berhasil dimenangkan Liverpool dengan skor yang meyakinkan 3-1.

Kemenangan Liverpool diraih berkat sumbangsih 2 goal dari pemain timnas Swish Shaqiri. Dengan dua goal tersebut, Shaqiri menjadi pahlawan dan man of the match pada laga tersebut.

Bacaan Lainnya

Sebaliknya kekalahan ini, membuat MU harus menerima kekalahan ke 5 kali di Liga Inggris. Dan mulai memperkecil peluang juara bahkan harus terlempar jauh dari zona Liga Champions, karena saat ini MU terpaut 11 poin dari tim yang menempati posisi 4 yaitu Chelsea.

Selain itu, kekalahan ini membuat MU mulai ditinggal para fansnya. Para fans the red devil tak ingin menonton pertandingan anak asuh Jose Mourinho di Old Trafford.

Menurut mantan pemain MU, Gary Navile mengatakan, bahwa para fans yang tidak mau lagi menonton pertandingan MU itu karena kurangnnya performa dan daya saing MU di Liga Inggris. Dan menurutnya juga semua itu disebabkan oleh Manager.

“Fans tak mau menyaksikan pertandingan. Hal itu bukan hanya sekali terjadi. Kondisi yang sama terjadi di era David Moyes, Saat itu kesalahan manager. Hal yang sama terjadi juga di era Louis Van Gaal, saat itu kesalahan manager. Mourinho, ini adalah kesalahan manager,” ungkap Navile dikutip dari detik.com.

Editor : Zulkfili M.

Penulis : Wahyu Koniyo

Pos terkait

Tinggalkan Balasan