Sudah Separuh Pasien Covid-19 di Gorontalo yang Sembuh

Jubir Gugus Tugas
Jubir Tim Gugus Tugas Provinsi Gorontalo, Triyanto Bialangi, Saat Mengonfirmasi 34 Pasien yang Dinyatakan Sembuh Melalui Konferensi Pers, Jumat (19/06/2020). Foto: Istimewa

60DTK, Gorontalo – Kabar baik untuk masyarakat Provinsi Gorontalo. Hari ini, Jumat (19/06/2020), Tim Gugus Tugas Gorontalo mengumumkan sebanyak 34 pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh.

Seluruh pasien yang dinyatakan sembuh ini telah dilakukan pemeriksaan Swab Test, dengan hasil PCR negatif sebanyak dua kali berturut-turut.

Bacaan Lainnya

“Hari ini, kami gugus tugas menerima 319 spesimen dari Balai POM Provinsi Gorontalo. Rinciannya, ada 300 spesimen yang negatif, dimana 34 pasien sembuh.” ungkap Jubir gugus tugas, Triyanto Bialangi, melalui konferensi pers.

Baca Juga: Lama Tak Gelar Konferensi Pers, Gugus Tugas Kembali Umumkan 6 Orang Positif Covid-19

Dengan bertambahnya 34 pasien ini, kata Triyanto, kasus sembuh di Gorontalo kini menjadi 125 kasus. Jumlah tersebut sudah lebih dari separuh dari total kasus Covid-19 yang terkonfirmasi di daerah Serambi Madinah.

Triyanto menambahkan, kasus covid-19 yang terkonfirmasi secara keseluruhan sampai saat ini ada 220 kasus. Delapan pasien yang telah meninggal dunia sudah termasuk di dalamnya.

Baca Juga: Masjid Tidak Patuh Protokol Kesehatan Bisa Ditutup Kembali

“Akumulasi pasien positif sampai dengan hari ini yang ada di Provinsi Gorontalo berjumlah 220 orang, meninggal 8 orang, sembuh 125 orang,” pungkas Triyanto. (adv)

 

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait