60DTK, Kabupaten Gorontalo – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) MM. Dunda Limboto menerima bantuan alat generator oksigen dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Gorontalo, Selasa (27/6/2023).
Ketua Umum Kadin Provinsi Gorontalo, Muhalim Litty mengatakan, bantuan ini merupakan salah satu program Kadin Indonesia untuk membantu pihak pemerintah dan rumah sakit dalam menangani pasien saat Pandemi Covid-19.
“Tahun lalu kami menyerahkan kurang lebih 200 tabung ke seluruh rumah sakit se-Provinsi Gorontalo. Nah khusus untuk generator oksigen, baru hari ini bisa kami serahkan,” ujar Muhalim usai acara penyerahan yang berlangsung di RSUD MM. Dunda Limboto.
Ia juga menuturkan alasan Kadin Gorontalo memilih RSUD MM. Dunda Limboto jadi penerima bantuan tersebut. Salah satu diantaranya, kata Muhalim, karena rumah sakit ini dinilai paling siap dibanding yang lain.
“Pertimbangan lain terkait dengan jumlah pasien yang masuk ke rumah sakit ini,” tambahnya.
Direktur RSUD MM Dunda, Alaludin Lapananda menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kadin Gorontalo atas penyerahan bantuan tersebut. Menurutnya, bantuan ini sangat membantu pihak rumah sakit dalam hal persediaan dan pemenuhan tabung oksigen.
Pasalnya, dalam sehari saja mereka dapat mengisi puluhan tabung oksigen. Untuk setiap tabung oksigen, durasi pengisiannya hanya membutuhkan waktu kurang lebih 16 menit saja.
“Kebutuhan tabung oksigen disini rata-rata kurang lebih 800 tabung per bulan. Dengan adanya generator oksigen ini, ke depan kami pasti akan sangat terbantu,” kata Alaluddin.
Sementara itu, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, menyebut adanya bantuan ini bakal mendorong pelayanan RSUD MM. Dunda Limboto lebih baik. Ia juga memperkirakan bantuan ini akan mengurangi pengeluaran rumah sakit, nilainya mencapai Rp100.000.000 setiap bulan.
“Rumah sakit akan hemat (sekitar) Rp100 juta per bulan. Saya berharap kepada rumah sakit untuk memelihara bantuan ini dengan baik, karena ini nilainnya kurang lebih Rp3 miliar,” pungkasnya. (adv/and)