40 Tim Lokal dan Luar Daerah Ikut Turnamen Gateball di Kabgor

Peserta dari salah satu tim yang ikut turnamen gateball sesaat akan memukul bola. (Foto: Andi 60dtk)

60DTK, Kabupaten Gorontalo – Sebanyak 40 tim mengikuti turnamen olahraga gateball yang diselenggarakan oleh Pengurus Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Provinsi Gorontalo di Halaman Kantor Bupati Gorontalo, Sabtu (16/10/2021).

Menariknya, kegiatan tersebut tidak hanya diikuti oleh tim-tim lokal, tapi juga luar daerah. Dari Provinsi Gorontalo ada 33 tim, sementara dari Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) ada sebanyak 7 tim.

Bacaan Lainnya
Peserta dari salah satu tim yang ikut turnamen gateball sesaat akan memukul bola. (Foto: Andi 60dtk)

“Harapan saya melalui kegiatan ini dapat melahirkan atlet-atlet (gateball) yang dapat mengharumkan nama daerah, khususnya Gorontalo pada event-event lain,” ujar Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto saat membuka penyelenggaran kegiatan tersebut.

Hendra juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pergatsi Provinsi Gorontalo yang telah memilih Kabupaten Gorontalo sebagai tuan rumah penyelenggaraan lomba gateball yang akan berlangsung hingga 17 Oktober 2021 tersebut.

“Insyaallah ke depan Kabupaten Gorontalo sudah punya lapangan yang representatif sesuai dengan standar yang berlaku. Saya juga mengingatkan agar seluruh tim yang ikut ini terus mematuhi protokol kesehatan,” tutupnya.

Ketua Panitia Tunamen Gateball, Sultan Kalupe menambahkan, turnamen itu diselenggarakan guna mempercepat pengembangan olahraga gateball, khususnya di setiap kabupaten dan kota di Provinsi Gorontalo.

“Untuk lomba kali ini, setiap tim memperebutkan piala petarung cup III,” ungkapnya.

Sultan juga menuturkan bahwa pihak panitia telah menyiapkan bonus untuk empat tim yang menjadi bisa menjadi juara. Bonus berupa uang itu berasal dari administrasi pendaftaran setiap tim.

“Juara 1 ada Rp5 juta, juara 2 sebanyak Rp3 juta, juara 3 sebesar Rp2,5 juta, dan juara 4 yaitu Rp500 ribu. Kemarin pendaftarannya Rp300 ribu setiap tim,” tandasnya. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait