Kunjungan Presiden RI Nanti, Pemprov Akan Bagi KIP Kepada Siswa

Foto : Istimewa

60DTK – Daerah : Pemerintah Provinsi melalui Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Dikbudpora) Provinsi Gorontalo akan memberikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada siswa yang ada di Provinsi Gorontalo saat kunjungan Presiden Jokowi, Jum’at (01/03/2019) nanti.

Hal ini dipastikan oleh Kepala Dikbudpora Provinsi Gorontalo Ramlah Habibie melalui kesiapan lokasi yang sudah matang dan aman untuk penyerahan KIP kepada siswa yang ada.

Bacaan Lainnya

“Kesiapan lokasi kegiatan dipastikan sudah aman, termasuk dengan peserta penerima KIP,” ujar Ramlah.

Selain program pemerintah pusat, Kartu Indonesia Pintar atau yang lebih dikenal dengan KIP merupakan bagian dari salah satu program unggulan Pemerintah Provinsi Gorontalo.

Ramlah juga menambahkan, KIP tersebut nanti akan diberikan kepada siswa yang kurang mampu. Sehingga bisa mengemban pendidikan yang layak seperti siswa pada umumnya.

“KIP ini diberikan kepada siswa yang kurang mampu dan rentan kurang mampu. Agar dapat menyekolahkan anak mereka yang berusia 7 hingga 18 tahun secara gratis,” tambah Ramlah. (rds/rls)

Pos terkait