60DTK – Palu : Kawasan Citra Land yang berada di sepanjang garis pantai barat Palu Sulawesi Tengah bisa terhindar dari hantaman gempa bumi dan Tsunami. Sejumlah fasilitas yang terdapat di kawasan ini masih berdiri kokoh pasca gempa dan Tsunami menghantam Palu, Donggala dan Sigi.
Pantauan 60dtk.com, bangunan, jalanan bahkan High Roller atau sejenis komedi putar yang tepat berada di garis pantai masih berdiri kokoh. Padahal jika dilihat secara konstruksi bangunan, wahana permainan ini lebih rapuh dibanding Jembatan Kuning Palu yang roboh.
Yang kemudian menjadi pertanyaan, kenapa kawasan Citra Land tersebut bisa selamat dari terjangan Gempa dan Tsunami. Padahal kawasan ini berada diantara garis lurus Tondo, Mamboro, hingga ke Wali yang porak poranda di hantam Tsunami dan Gempa.
Reporter 60dtk.com yang bertugas meliput bencana di Palu, Donggala dan Sigi sudah berusaha mendapat keterangan dari pihak management Citra Land, tetapi mereka belum mau memberikan keterangan. Tetapi dari informasi awal yang diperoleh dari petugas pengamanan di kawasan Citra Land menyebutkan kalau di kawasan pantai Citra Land terdapat pemecah Tsunami.
“Dibelakang ada pemecah Tsunami, disitu terdapat banyak puing puing sampah dan barang barang lain yang dibawah Tsunami” kata salah seorang petugas pengamanan, Minggu (7/10/2018)
Hingga saat ini kawasan Citra Land Palu masih dijaga ketat pihak keamanan yang berseragam TNI. Masyarakat belum diperbolehkan memasuki kawasan tersebut bahkan hanya untuk mengambil foto didalamnya. Kalangan Pers juga masih dilarang untuk meliput seperti mengambil video dan foto.(adm)