60DTK, Kabupaten Gorontalo – Pada akhir pekan seperti ini, banyak masyarakat mencari tempat yang cocok menghabiskan hari libur. Mencari tempat yang nyaman, tentram, jauh dari bising kendaraan dan polusi adalah impian semua orang.
Di Gorontalo, tepatnya di Desa Bubohu, Bongo, Kecamatan Batudaa Pantai, Kabupaten Gorontalo, terdapat tempat wisata yang dikenal sebagai Wisata Religi. Kebanyakan orang lebih memilih berwisata ke tempat ini, karena selain menarik juga sangat nyaman dan membuat pikiran, lupa akan semua masalah. Belum lagi tempat wisata ini terkenal dengan keramahan Burung Merpati.
“Tempat wisata ini, sangat berbeda dengan wisata yang lain pernah saya datangi. Baru masuk saya langsung di sambut merpati jinak,” ungkap Theyla salah satu pengunjung, saat diajak berbincang-bincang oleh awak media.
Baca Juga: Desa Miranti Akan Jadi Wisata Minat Khusus
Menurut dia, bahwa tempat wisata ini sangat baik untuk mahasiswa yang sementara menyelesaikan studi, dan bingung untuk mencari tempat penghilang stres. Karena selain biayanya terjangkau, kita juga akan disambut dengan ragam Burung Merpati.
“Tempat wisata ini cocok untuk mahasiswa-mahasiswa banyak tugas, stres akan tugas, mahasiswa yang akan menyelesaikan skripsi, tempat ini saya rasa cocok untuk menghilangkan penat dari itu,” ucapnya.
Selain itu pengunjung lainnya, Jek mengaku bahwa kesibukannya hingga stres dengan pekerjaan yang menumpuk dalam seminggu ini, itu sejenak hilang. Itu kata dia semua berkat ia datang ke tempat Wisata Religi tersebut.
“Saya stres dengan kerjaan. Tapi, karena di saat kita memberikan makanan pada burung merpati, kita merasa bahagia. Jadi tadinya stres, tiba-tiba hilang,” ungkapnya.
Pewarta: Hendra Setiawan