60DTK, Gorontalo – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi, memanfaatkan momen Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Provinsi Gorontalo, sebagai spirit untuk mengevaluasi berbagai program yang dikhususkan kepada masyarakat. Salah satunya program bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)
Anggota Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, Nasir Madjid kepada awak media mengungkapkan, pihaknya di momen HUT ke 20 ini, akan melakukan evaluasi terhadap perkembangan pelaku-pelaku UMKM. Menurutnya mereka saat ini membutuhkan pendampingan.
“Maka harapan kami tertuju pada kualitas sumber daya di UMKM. Tentu harapan kami sebagai orang muda, ke depan orang-orang muda akan dilibatkan setiap program yang ada di Provinsi Gorontalo,” ungkap Nasir saat ditemui di ruangan Fraksi Gerindra, Senin (7/12/2020).
Baca Juga: Tujuh Fraksi DPRD Provinsi Gorontalo Setuju Ranperda APBD Dibahas Sesuai Mekanisme Dewan
“Saudara-saudara kami yang di UMKM ini butuh pendampingan. Agar ada kualiti kontrol dari Pemerintah Provinsi. termasuk kami juga sudah meminta kepada Dinas Pariwisata untuk membuat satu wadah UMKM di setiap destinasi wisata,” lanjutnya.
Ia juga menegaskan, pendampingan ini sangat diperlukan guna menjaga, mendorong UMKM lebih meningkat dan Produktif. Terutama di masa Pandemi Covid-19 seperti ini.
“Ini sebagai upaya menjaga dan mendorong UMKM kita terus meningkat. Kalau kami (Komisi II DPRD Provinsi) selalu mendorong kualitas dan sumber daya UMKM dan juga orang-orang muda harus ada di dalamnya,” tegasnya.
Pewarta: Hendra Setiawan