‘Peneti Emas Menara Gorontalo’ untuk Tokoh Pembangunan Kabupaten Gorontalo

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo saat menjadi inspektur upacara dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda di halaman Kantor Bupati Gorontalo, Senin (28/10/2019). (Foto - Humas Pemkab Gorontalo)

60DTK-Kab. Gorontalo: Bupati Nelson Pomalingo, mengaku akan memberikan penghargaan ‘Peneti Emas Menara Gorontalo’ kepada sejumlah tokoh yang selama ini dinilai telah berkontribusi dalam pembangunan daerah Kabupaten Gorontalo.

Hal ini pertama kali disampaikan Bupati Nelson Pomalingo saat melakukan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi di sekretariat DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Gorontalo, Senin (18/11/2019).

BACA JUGA: Tokoh Agama Pohuwato Apreasiasi Kinerja Polri Dan TNI Kawal Pemilu

Beberapa tokoh yang dimaksud diantaranya, Rahmat Gobel yang telah ikut berjuang dalam mempercantik Pakaya Tower Limboto. Mantan Kapolda Gorontalo Irjen Pol Rachmad Fudail yang telah membangun SPN Batudaa, hingga pendiri Wisata Religi Bubohu Yosep Tahir Maruf atau Yotama (alm).

BACA JUGA: Rusli Habibie Yang Selalu Berwibawa Diantara Tokoh Nasional

Nelson juga mengungkapkan, penghargaan tersebut rencananya akan diserahkan bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Gorontalo pada 26 November nanti.

“Ini sementara kita godok. Kami akan rapat lagi dan belum ada keputusan soal itu. Tapi intinya mereka orang-orang yang berkontribusi membangun daerah. Nama-nama itu saya kira calon-calon yang akan kita berikan. Nanti kita akan cek-cek lagi”,  ungkap Nelson. (adv)


Pewarta:Andrianto Sanga
Editor: Kasim Amir

Pos terkait