60DTK – Gorontalo : 2 paket ganja dari Depok Jawa Barat berhasil diselundupkan ke Gorontalo. Barang haram ini masuk ke Gorontalo melului jasa pengiriman barang TIKI. Ganja itu dipesan oleh HA dan MQM, dua orang warga Gorontalo.
Badan Narkotika Nasional BNNP Gorontalo mendapatkan informasi bahwa 2 paket ganja itu, akan sampai ke Gorontalo tanggal 19 dan 20 Januari 2019. Mendapatkan informasi itu, BNNP langsung bergerak cepat.
Pada tanggal 19 Januari, tepatnya pukul 22.40, BNNP melakukan penangkapan terhadap HA, saat mengambil paket ganjanya di kantor TIKI Gorontalo. HA diamankan bersama barang bukti 40 gram ganja.
BACA JUGA : Ada – Ada Saja, di Bone Bolango Pembalut Wanita Jadi Bahan Narkotika
Besoknya, tanggal 20 Januari 2019, BNNP kembali ke TIKI untuk bermaksud menangkap MQM. Tetapi setelah dikonfirmasi ternyata BNNP terlambat datang ke TKP. MQM telah lebih dahulu mengambil paket ganjanya itu.
Setelah melakukan pencarian, MQM akhrinya berhasil diringkus di salah satu rumah di Kota Gorontalo. Menurut pengakuannya, ganja itu telah diedarkan ke wilayah Kotamobagu.
Terkait penangkapan ini, BNNP Gorontalo menggelar Konferensi Pers, Kamis (24/1/2019). Menurut Kepala BNNP Gorontalo Oneng Subroto, HA dan MQM merupakan orang gorontalo.
“Kedua pelaku ini asalnya dari Gorontalo, dan pekerjaan wiraswasta” kata Oneng dihadapan media.
BACA JUGA : Terciduk Transaksi Ganja, Pasutri Asal Aceh Diringkus Polisi
Dari dua paket ganja yang dikirm ke Gorontalo, hanya satu paket seberat 40 gram yang berhasil diamankan. Sementara 1 paket lagi sudah diedarkan di Kotamobagu.
Saat ini kedua tersangka sementara diproses oleh BNNP. Hasil test urine juga menunjukkan, keduanya positif ganja.(rds)
Reporter : Efendi
Editor : Fry