60DTK-Asahan: Pelaksanaan ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) daerah formasi 2019 Kabupaten Asahan, resmi dibuka oleh Bupati Asahan, Senin (3/02/2020). Pembukaan pelaksanaan ujian tersebut digelar di Aula SKB Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, dengan diikuti oleh peserta dari 4 Kabupaten, yakni 4.162 orang dari Kabupaten Asahan, 5.287 orang dari Kabupaten Labuhan Batu, 5.976 orang dari Kabupaten Batu Bara, dan 297 orang dari Kabupaten Labuhan Batu Selatan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Asahan, Nazaruddin menyampaikan, tujuan diadakannya ujian CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan formasi 2019 adalah untuk mendapatkan Sumber Daya Manusia (SDM) aparatur, guna mengisi kekurangan atau kebutuhan jabatan di lingkungan Pemkab Asahan itu sendiri.
Baca juga: Ridwan Yasin Jadi Pemateri Latsar CPNS Di Badan Diklat Provinsi Gorontalo
“Ujian ini guna mengisi kekurangan atau kebutuhan jabatan di lingkungan Pemkab Asahan yang memiliki kompetensi dasar dan kompetensi bidang sesuai dengan kebutuhan, tuntutan jabatan, dan perannya sebagai penyelenggara pemerintah, serta CPNS yang memiliki karakter yang profesional, jujur, bertanggung jawab dan netral,” terang Nazaruddin.
Meski begitu, Ia mengaku untuk pelaksanaan ujian CPNS nanti akan diserahkan sepenuhnya kepada tim pengawas dari Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara (BKN) Medan, yang akan dimulai pada tanggal 3 Februari 2020, dan akan berakhir pada tanggal 16 Februari 2020, di mana akan dilaksanakan di Kabupaten Asahan selama 4 hari, Kabupaten Labuhan Batu 6 hari, Kabupaten Batu Bara 6 hari, dan Kabupaten Labuhan Batu Selatan 1 hari.
Baca juga: Indra Yasin Minta CPNS Yang Lulus Untuk Profesional Dalam Bekerja
Sementara itu, Bupati Asahan, Surya dalam sambutannya menyampaikan, ujian CPNS formasi tahun 2019 ini dilaksanakan berdasarkan ketentuan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang mengedepankan prinsip transparansi, akuntabilitas, bebas korupsi, kolusi, dan nepotisme, serta tidak dipungut biaya apapun.
“Tahun ini jumlah peserta yang lulus administrasi (di Kabupaten Asahan) sebanyak 4.162 orang untuk mengisi 120 formasi jabatan,” tuturnya.
Baca juga: Sekda Tutup Rangkaian Latihan Dasar CPNS Golongan II Dan III
Ia berharap, melalui seleksi administrasi, juga Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT), nantinya benar – benar akan dihasilkan orang – orang terbaik.
“Kepada seluruh masyarakat, yang berminat mengikuti rekrutmen ini, saya berharap untuk mempersiapkan diri dan berusaha sebaik mungkin untuk lolos menjadi CPNS Kabupaten Asahan formasi tahun 2019. Semoga kita dapatkan yang terbaik,” tutupnya.
Pewarta: Simbolon