60DTK, Kabupaten Gorontalo – Dua orang pejabat Satuan Polisi Pamong Pradja (Satpol PP) Kabupaten Gorontalo nyaris adu jotos. Insiden ini terjadi di kantor tempat mereka bekerja sekitar pukul 12.15 WITA, Rabu (22/12/2021).
Dari pantauan awak media, kedua pejabat awalnya saling adu mulut. Setelah beberapa waktu, mereka yang sudah emosi pun saling menyerang satu sama lain. Beruntung pejabat lain yang ada di tempat tersebut langsung melerainya.

Informasi yang dirangkum, penyebab kejadian ini dipicu oleh salah satu pejabat yang terlibat tidak terima dengan isi surat perintah tugas (SPT) yang diinput oleh pejabat yang satunya. Padahal, SPT ini dibuat berdasarkan rekomendasi Kepala Satpol PP.
“Mereka hanya ada salah paham,” ujar Kepala Satpol PP Kabupaten Gorontalo, Udin Pango saat dikonfirmasi.
Udin menambahkan, dirinya akan melakukan upaya mediasi terhadap keduanya. Akan tetapi, Ia masih akan menunggu sampai emosi bawahannya itu mereda terlebih dahulu.
“Akan diundang mereka berdua. Tapi, kan situasi sekarang keduanya masih emosi, jadi kasih turun dulu emosinya,” tandasnya.
Pewarta: Andrianto Sanga