Nelson : Jaga Persatuan dan Keutuhan Bangsa Adalah Tanggung Jawab Semua Pihak

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo saat melepas peserta gerak jalan tingkat SMP se - Kecamatan Limboto di Aula Kantor Camat Limboto, Selasa (13/08/2019). (Foto - Humas Pemkab Gorontalo)

60DTK – KABGOR – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengungkapkan, adalah tanggung jawab semua masyarakat untuk menjaga persatuan serta keutuhan bangsa dan negara Republik Indonesia, tidak terkecuali dengan anak – anak, sebab mereka adalah penerus masa depan bangsa.

Ia menjelaskan, hal yang menjadi dasar penyampaiannya tersebut adalah mengingat kemerdekaan Indonesia yang diraih dengan susah payah, di mana harus melalui serangkaian perang yang di dalamnya terdapat banyak pertumpahan darah, hingga hilangnya harta benda.

Bacaan Lainnya

Baca juga : Ulang Tahun Pramuka Ke – 58, Nelson Ungkap Apresiasi Besar Untuk Pramuka

“Masa sulit itu yang membuat rakyat Indonesia bersatu untuk mengusir penjajah dan akhirnya merebut kemerdekaan Indonesia,” jelas Nelson saat melepas peserta gerak jalan tingkat SMP se – Kecamatan Limboto di halaman Kantor Camat Limboto, Selasa (13/08/2019).

Untuk itu, Nelson berharap kepada masyarakat, khususnya anak – anak agar terus berjuang meski hanya mengisi rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Indonesia.

Berkaitan dengan kegiatan gerak jalan tingkat SMP yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Limboto ini, Nelson menyampaikan ucapan terima kasih bahkan apresiasinya, terlebih pada inovasi pemerintah kecamatan yang telah membuat lorong merah putih.

“Insyaallah, negara kita tetap bersatu, seluruh anak – anak bangsa terus berjuang mengisi kemerdekaan. Dan paling penting lagi, anak – anak muda meneruskan cita – cita para pahlawan, dan menjadi pemimpin – pemimpin bangsa dan daerah,” tukas Nelson. (rls/Andi)

 

 

 

Sumber : Humas Pemkab Gorontalo

Pos terkait