60DTK – Bonebol : Angin puting beliung baru saja menerjang wilayah Kabupaten Bone Bolango. Tepatnya terjadi di Kecamatan Suwawa di sekitaran kantor Bupati Bone Bolango, Senin (21/1/2019).
Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Bone Bolango memastikan, puting beliung disertai hujan itu terjadi sekitar pukul 16.00 Wita. Menurut Kepala BPBD Gagarin Hunawa, puting beliung itu terjadi sebanyak dua kali.
BACA JUGA : Curah Hujan Tinggi, Sembilan Desa di Bonebol Terendam Banjir
Pertama berlangsung selama 3 menit, yang kedua berlangsung hampir 5 menit. Akibat serangan puting beliung ini, terdapat pohon yang dahannya tumbang. Sementara untuk kerusakan lainnya, Gagarin menegaskan, belum mendapatkan informasi.
“Saya belum mendapatkan laporan, kan baru terjadi, baru setengah jam yang lalu, nanti saya kita kalau ada laporan” Kata Gagarin
BACA JUGA : Sawah dan Ternak Warga Habis Diterjang Banjir
Gagarin menjelaskan, wilayah Bone Bolango memang sering terjadi Angin Puting Beliung. Khususnya di wilayah Bone Pesisir, angin puting beliungnya sering kali merusak rumah warga.
“Itu biasa,, di bone bolango itu, apalagi di wilayah bone pesisir, sering itu merusak rumah itu, tapi saat ini saya belum mendapatkan laporan kerusakan” tuturnya.(rds)
Penulis : Fry