60DTK, Madiun – Kapolri, Jenderal Idham Azis, dan Panglima TNI, Marskal Hadi Tjajanto, melakukan kunjungan silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Tangguh Sabulul Huda Kembang Sawit, Kabupaten Madiun, Jawa Timur (Jatim), Jumat (10/07/2020).
Kunjungan tersebut didampingi langsung oleh Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa; Kapolda, Irjen M. Fadil Imran; dan Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Widodo.
Baca juga: Wisuda Akpol 2020, Kapolri Ingatkan 3 Hal Penting Untuk Para Perwira
“Terima kasih. Saya dan Kapolri, ditemani Bu Gubernur, Pangdam, dan Kapolda Jatim, mengunjungi Ponpes Subulul Huda dalam rangka silaturahmi dan melihat aktivitas Ponpes yang juga sudah masuk Ponpes Tangguh, sehingga apa yang sudah dilaksanakan di sini sudah sesuai dengan protokol kesehatan,” ujar Panglima TNI, Marskal Hadi Tjajanto.
Menurutnya, hal itu tercermin dari kebiasaan yang sudah terbangun di Ponpes tersebut, di mana seluruh santri senantiasa menggunakan masker, selalu menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan, paling tidak 5 kali sehari.
Baca juga: Ini Maklumat Kapolri Untuk Hadapi Wabah Covid-19
“Jadi apa yang sudah dilaksanakan, apa yang sudah disampaikan oleh pengasuh Ponpes, pertahankan. Juga disebarluaskan pada masyarakat, karena Ibu Gubernur tadi menyerahkan bantuan masker untuk diserahkan pada masyarakat supaya masyarakat mengikuti apa yang sudah dilaksanakan di pesantren ini,” lanjut Marskal.
Terlepas dari itu, Ia membeberkan bahwa hingga kini prajurit-prajurit TNI/Polri masih tetap setia bersiaga di pasar-pasar tradisional dan mal, untuk mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan. (rls)
Penulis: Puguh Setiawan
Sumber: Humas Polri