60DTK, Kabupaten Blitar – Bupati Blitar, Rijanto, bersama Forkompinda mengikuti upacara peringatan hari lahirnya Pancasila yang digelar secara virtual dari Istana Bogor, Jawa Barat yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.
Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila secara virtual itu berlangsung sederhana, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19.
Baca Juga: Tangguh Hadapi Covid-19, Bupati Blitar Launching Kampung Tangguh Bencana
Hari Kelahiran Pancasila yang di peringati pada setiap 1 Juni merupakan ideologi Bangsa Indonesia sekaligus sebagai momentum kebangkitan rasa nasionalisme bagi seluruh Rakyat Indonesia.
Namun peringatan hari lahirnya Pancasila harus diwarnai dengan pandemi Covid-19 atau virus Corona yang terjadi saat ini. Melihat kondisi tersebut, Bupati Blitar mengajak kepada seluruh rakyat Indonesia khususnya bagi warga Kabupaten Blitar untuk terus mewujudkan rasa nasionalisme yang dimiliki dengan saling bergotong-royong serta saling membantu kepada sesama.
“Mari kita isi bersama dalam memperingati hari lahirnya Pancasila, dengan saling membantu kepada sesama, gotong-royong terutama dalam membantu warga yang saat ini sedang terdampak pandemi virus Corona atau Covid-19,” kata Rijanto usai mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Pendopo Ronggo Hadinegoro, Senin (1/6/2020).
Baca Juga: Bupati Blitar Ingatkan Kades Segera Cairkan BLT-DD
Ia juga mengatakan, Pancasila bisa menjadi kekuatan bagi Bangsa untuk menghadapi pandemi Virus Corona atau Covid-19 yang terjadi saat ini. Semangat gotong royong dalam Pancasila bisa diterapkan masyarakat untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Dengan semangat gotong royong, kita harapakan bisa memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Blitar. Semangat gotong-royong ini dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk sinergitas. Baik dengan TNI-Polri maupun seluruh elemen Bangsa dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 sekarang ini,” tambahnya.
Pada kesempatan pula, Bupati bersama Forkompinda setelah menghadiri upacara peringatan hari lahirnya Pancasila diteruskan dengan berziarah ke makam Ir. Soekarno.(adv/kmf)
Pewarta: Achmad Zunaidi